Kabar Dari Universitas Kehidupan Sejati Rtj (Rumah tanpa jendela)

Posting Komentar

rtjBertempat di markas Rtj kawasan Margonda Depok Jawa Barat, tim OSRC Airputih bekerjasama dengan rumah tanpa jendela (rtj) mengadakan pelatihan open source dengan tajuk “Workshop Teknologi Informasi Berbasis Open Source untuk Pengelolaan Komunitas”. Output yang diharapkan dari pelatihan ini adalah hasil dari kegiaran ini berupa presentasi tentang pengalaman pribadi masing-masing peserta dan hasilnya bisa dibuat video dan animasi. Pelatihan ini diisi dengan berbagai materi diantaranya adalah:

  1. Menggali cerita pengalaman sehari-hari dengan fasilitator mas Rahman (Founder RTJ)

  2. pengenalan linux dan lingkungan desktop linux fasilitator tim OSRC

  3. pengenalan aplikasi pengolah gambar vektor dan bitmap (Inkscape & Gimp) fasilitator tim OSRC

  4. pengenalan aplikasi perkantoran Oprnoffice fasilitator tim OSRC

Pelatihan ini diikuti tak kurang dari 10 peserta yang rata-rata adalah para mantan tahanan anak lapas Tangerang yang aktif di dalam kegiatan rtj dan dari masyarakat disekitar lingkungan rtj. Pelatihan ini direncanakan masuk dalam rangkaian program rtj dengan tajuk “Seni untuk berbagi”, tujuan dari diselenggarakan pelatihan ini adalah untuk mengenalkan dan penguatan pengetahuan teknologi informasi kepada pengelola komunitas.

pelatihan ini telah berlangsung sebanyak 6 kali pertemuan dari 8 kali pertemuan yang direncanakan (dihitung sejak tanggal 26 November 2010) dan dilaksanakan secara rutin setiap 2 (dua) kali dalam seminggu pada hari selasa dan jum´at. Pada pertemuan pertama mas maman (sapaan akrab mas Rahman) founder rtj memfasilitasi para peserta untuk menceritakan pengalamannya sehari-hari tujuan dari materi ini agar lebih mengakrabkan dan mencairkan suasana antar peserta dan fasilitator sehingga jika dipertemuan selanjutnya jika peserta ingin bertanya kepada para fasilitator tidak ada rasa canggung.

Di pertemuan kedua materi pengenalan dan lingkungan desktop Linux, para peserta terlihat antusias karena memang dalam materi ini para peserta dikenalkan dengan sesuatu hal yang baru dari yang biasanya dilihat dilayar monitor yaitu desktop Linux, dalam materi ini tidak ada kendala yang berarti karena memang sebagian peserta cepat familiar dengan lingkungan desktop Linux, ¨secara pengoperasian dan penggunaan aplikasi tidak jauh beda dengan yang ada di windows, bahkan Linux lebih mudah digunaka¨, ujar Ganda salah seorang dari peserta ketika di wawancara oleh fasilitator OSRC. Namun tidak semua peserta bisa langsung akrab dengan yang namanya desktop karena memang ada beberapa peserta yang baru pertama kalinya mengoperasikan komputer, sehingga fasilitator lebih intensif mendampingi para peserta yang baru pertama kalinya mengoperasikan komputer.

12112010056(foto. Tim dok OSRC: peserta serius mengikuti materi)

Pada pertemuan ketiga, materi yang diberikan seharusnya adalah pengenalan aplikasi pengolah gambar vektor (Inkscape) dan bitmap (Gimp), namun dalam prakteknya fasilitator hanya memberikan sedikit pengenalan tentang kedua aplikasi tersebut tanpa harus memberikan pengenalan bagaimana cara penggunaannya. Karena memang sebagian besar peserta yang berasal dari Rtj sudah sangat familiar dengan aplikasi-aplikasi desain di platform sistem operasi lain (Ms. Windows). ¨Cara penggunaannya sich hampir mirip dengan aplikasi Photoshop di Windows cuma yang masih membuat aku harus beradaptasi lagi adalah penempatan fitur-fitur menu yang sedikit berbeda dengan Photoshop trus penggunaan 3 window nya, bahkan fitur-fitur aplikasi Gimp lebih lengkap dan siap digunakan daripada Photoshop¨, ujar mando salah satu peserta dari rtj yang sering melakukan desain komik menggunakan Photoshop ketika di wawancara oleh fasilitator OSRC. Di akhir materi ketiga ini mas maman, memberikan tugas kepada para peserta untuk membuat sebuah daftar riwayat hidup masing-masing peserta yang nantinya akan dituangkan ke dalam sebuah bentuk file presentasi, yang akan di berikan materinya pada pertemuan selanjutnya.

rtj_senamjari(foto. Tim dok OSRC: peserta serius mengikuti materi)

Di pertemuan keempat, sesuai dengan tugas yang telah diberikan mas maman pada pertemuan sebelumnya yaitu membuat sebuah daftar riwayat hidup masing-masing peserta yang akan dituangkan ke dalam bentuk file presentasi, materi yang akan diberikan pada pertemuan kali ini adalah pengenalan aplikasi perkantoran openoffice namun fokus ke aplikasi openoffice impress (presentation), tak jauh beda dengan pertemuan sebelumnya sebagian peserta sudah sangat familiar dengan aplikasi openoffice impress, fasilitator hanya memberikan sedikit panduan bagaimana cara menambahkan efek-efek custom animation dan slide transition yang ada di openoffice impress. Pada pertemuan ini fasilitator dari OSRC kembali lebih intensif untuk mendampingi peserta yang baru pertama kali mengenal komputer dengan memberikan senam jari menggunakan aplikasi pendidikan Tux Typing. Namun yang patut disayangkan pada pertemuan ini peserta yang mengikuti pelatihan ini berkurang sangat signifikan yang tadinya pelatihan diikuti oleh sekitar 8-10 peserta surut hingga tinggal 4 peserta, ¨ya begitulah mas anak-anak, kadang masih suka main dan gak fokus selain itu juga kadang harus tugas negara (kerja)¨, ujar mas Rahman founder Rtj ketika melakukan diskusi dengan fasilitator OSRC diakhir pertemuan.

12112010058(foto. Tim dok OSRC: Rosi peserta termuda)

Di pertemuan kelima, masih dengan kondisi sebelumnya dengan peserta yang masih tersisa dan bertahan fasilitator OSRC lebih memfokuskan diri untuk mendampingi 2 (dua) orang peserta yang tinggal di sekitar lingkungan markas Rtj yang baru pertama kali mengenal komputer, pada kesempatan kali ini fasilitator memberikan materi dasar tentang penggunaan aplikasi perkantoran Openoffice Writer, mulai dari cara mengetik sampai bagaimana melakukan formating dokumen, pada materi ini mas Rahman juga ikut mendampingi dengan memberikan beberapa studi kasus diantaranya membuat sebuah daftar riwayat hidup dan membuat sebuah surat resmi.

12112010052(foto. Tim dok OSRC: suasana pelatihan)

Pada pertemuan keenam, fasilitator OSRC kembali memberikan materi dasar penggunaan aplikasi perkantoran Openoffice, namun pada pertemuan kali ini fasilitator mencoba untuk memberikan materi mengenai penggunaan dari aplikasi Openoffice Spreadsheet dan Impress, diselingi dengan diskusi seputar Open Source dan Linux dengan beberapa peserta dari komunitas Rtj yang hadir diantara mas Rahman, Ganda, Isra, dan Rustam. Dan dari hasil diskusi tersebut fasilitator berhasil untuk mengajak Ganda untuk mengikuti sebuah lokakarya kesenian yang diselenggarakan oleh tim pengembang BlankOn pada tanggal 4-5 Desember 2010 di Bogor. ¨wah gua tertarik tuch mas buat ikutan workshop dan belajar serius aplikasi Inkscape dan Gimp¨, ujar Ganda ditengah-tengah diskusi.


Related Posts

Posting Komentar