Tutorial Install Node JS Di Ubuntu

Posting Komentar

Mengenal Node JS

Tutorial Install Node JS di Ubuntu, Windows dan Mac? sebelum kesana, apasih nodejs itu?, Node JS merupakan perangkat lunak yang digunakan untuk dapat mengembangkan aplikasi yang berbasis web dan penulisannya menggunakan bahasa pemrograman JavaScript. Bagi yang belum tau, selama ini JavaScript dikenal sebagai salah satu bahasa pemrograman yang hanya dapat berjalan pada sisi client saja, oleh sebab itu, Node.js datang untuk mengisi kekosongan tersebut dan melengkapi JavaScript agar dapat bekerja pada sisi server atau layanan, seperti bahasa pemrograman lain yaitu PHP, Perl, Ruby dan lainnya. Saat ini, Node.js sudah dapat berjalan pada multi platform sistem operasi seperti, Windows, Linux dan MacOSX. Node.js memiliki dukungan layanan http server sendiri sehingga Node.js tidak memerlukan web server yang umum dipergunakan yaitu Apache dan Nginx.

Tutorial Install Node JS di Ubuntu | Tutorial Install Node JS di Ubuntu 1 1

Agar dapat menjalankan fungsi server untuk JavaScript, diperlukan engine yang cepat dan ringan serta memiliki tingkat performa yang bagus. Engine yang dipergunakan JavaScript sendiri berasal dari raksasa mesin pencari Google yang bernama V8 yang dipergunakan oleh Nodejs dan juga merupakan engine yang dipergunakan oleh Google Chrome.

NodeJS Bekerja Bagaimana ?

Cara NodeJS bekerja pada sisi server sangat berbeda dengan yang ada pada umumnya yang memiliki sifat blocking, Node.JS bekerja dengan cara Non-Blocking sesuai dengan JavaScript bekerja. NodeJS bekerja dengan basis event. Perbedaan dari Blocking dan Non-Blocking adalah, Blocking akan menjalankan baris kode program sampai selesai dan diteruskan pada baris kode berikutnya. Sedangkan untuk NodeJS, hanya akan bekerja dan membuat thread pada saat ada event yang membutuhkan atau memanggil saja, jadi jauh lebih efektif dan ramah terhadap resource server.

Cara Install Node JS di Ubuntu LTS 18.04 16.04 14.04

Sebelum dapat melakukan install nodejs di Ubuntu, pertama yang harus dilakukan adalah memastikan paket curl ada dan menambahkan repository PPA terlebih dahulu.

[email protected]:~$ sudo apt-get install curl [sudo] password for ngadmin: Reading package lists... Done

Terdapat dua repository yang dapat dipergunakan, satu menyediakan paket Node.JS paling terkini dan yang satunya adalah LTS atau Long Term Support, jika ingin NodeJS yang terbaru maka tambahakan repository yang pertama

wget -qO- https://deb.nodesource.com/setup_12.x | bash -
[email protected]:~# wget -qO- https://deb.nodesource.com/setup_12.x | bash - ## Installing the NodeSource Node.js 12.x repo...

Catatan : Apabila perintah diatas error meskipun telah menggunakan perintah sudo, pergunakan akun root

Untuk yang LTS pergunakan pilih salah satu dari repository PPA berikut ini

wget -qO- https://deb.nodesource.com/setup_8.x | bash - wget -qO- https://deb.nodesource.com/setup_10.x | bash -

Jangan lupa untuk melakukan update daftar paket repository yang baru ditambahkan terlebih dahulu sebelum memasuki proses install nodejs

[email protected]:~# apt-get update -y

Install NodeJS dan NMP di Ubuntu 18.04 16.04

[email protected]:~# apt-get install -y nodejs

Sesaat setelah selesai proses install, untuk memastikan bahwa versi yang terpasang sesuai dengan yang diharapkan, lakukan perintah berikut untuk memeriksa versinya

[email protected]:~# node -v
[email protected]:~# npm -v

Untuk mencoba hasil install nodejjs dan npm bekerja dengan baik ikuti langkah dibawah ini

cd ~/

Buat file dengan nama http_server.js

vim http_server.js

Lakukan salin tempel konfigurasi dibawah ini.

<!-- wp:paragraph --> <p>const http = require('http');</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>const hostname = '127.0.0.1';<br> const port = 3000;</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>const server = http.createServer((req, res) => {<br> res.statusCode = 200;<br> res.setHeader('Content-Type', 'text/plain');<br> res.end('Hello World\n');<br> });</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>server.listen(port, hostname, () => {<br> console.log(<code>Server running at http://${hostname}:${port}/</code>);<br> });</p> <!-- /wp:paragraph -->

Simpan hasil edit tersebut dan jalankan perintah dibawah ini untuk menjalankan service

 [email protected]:~# node http_server.js

Jika berjalan dengan suskes maka akan tampil tulisan seperti dibawah ini

Server running at http://127.0.0.1:3000/

Sekarang, lakukan akses dengan menggunakan browser ke alamat URL diatas atau sesuaikan dengan alamat IP Address tempat NodeJS diinstall.

Related Posts

Posting Komentar